Satgas Keladi Sagu Gelar Pelayanan Kesehatan untuk Warga Kampung Yokobak


Lanny Jaya – Dalam rangka Operasi Rasaka Cartenz 2025, personel Subsatgas Keladi Sagu melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Kampung Yokobak, Kabupaten Lanny Jaya, pada Jumat (25/4/2025) pukul 10.00 WIT.


Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap kesehatan masyarakat di wilayah pegunungan Papua, khususnya di daerah yang memiliki keterbatasan akses pelayanan medis. Melalui pendekatan humanis, Subsatgas Keladi Sagu memberikan pemeriksaan kesehatan gratis serta penyuluhan medis kepada warga yang hadir.


Dalam giat tersebut turut hadir personel dari:


Sie Urkes Polres Lanny Jaya


Sie Propam Polres Lanny Jaya


Sie Humas Polres Lanny Jaya



Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan mendapat sambutan positif dari masyarakat. Masyarakat mengaku sangat terbantu dengan adanya pelayanan kesehatan tersebut, terlebih lagi karena jarak dan medan yang sulit untuk mengakses fasilitas kesehatan.


Operasi Rasaka Cartenz 2025 melalui Satgas Keladi Sagu akan terus berkomitmen menjangkau masyarakat di pelosok Papua dengan pelayanan terbaik, demi terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif dan hubungan yang harmonis antara Polri dan masyarakat.


Penulis: Wapex627