Danramil 0818/02 Batu dan Muspika Eratkan Silaturahmi dalam Halal Bihalal Kelurahan Temas

 


Malang - Kehangatan suasana Idul Fitri masih terasa kental di Kota Batu. Komandan Rayon Militer (Danramil) 0818/02 Batu, Kapten Arh Jumawi, bersama dengan unsur Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Batu menggelar acara Halal Bihalal yang penuh keakraban di Kelurahan Temas. Kegiatan yang diikuti oleh sekitar 150 warga ini bertempat di Nilaya Resort, Jl. Oro" Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu. (04/2025)


Acara Halal Bihalal ini menjadi momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi antara jajaran TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat Kelurahan Temas. Kehadiran sejumlah tokoh penting dalam acara ini semakin menambah khidmat suasana. Tampak hadir dalam kegiatan tersebut H. Nurochman, S.H., M.H. (Wali Kota Batu), Bapak Aris Setyawan dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), Bapak Sasongko Fitra Aditama (Camat Kota Batu), Adi Santoso ST.MM (Lurah Temas), Kapten Arh Jumawi (Danramil 0818/02 Batu), serta Ketua Kelembagaan Kelurahan Temas.


Dalam keterangannya, Kapten Arh Jumawi menyampaikan bahwa kegiatan Halal Bihalal ini merupakan wujud sinergitas antara TNI dan komponen masyarakat dalam menjaga keharmonisan dan kondusifitas wilayah. Beliau menekankan pentingnya persatuan dan kesatuan, terutama pasca perayaan Idul Fitri, untuk bersama-sama membangun Kota Batu yang lebih baik.


"Melalui kegiatan ini, kita harapkan dapat saling memaafkan, mempererat persaudaraan, dan meningkatkan kerjasama dalam berbagai aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara," ujar Kapten Arh Jumawi.


Acara Halal Bihalal ini berlangsung dengan penuh kekeluargaan dan diisi dengan berbagai kegiatan yang mempererat interaksi antar peserta. Diharapkan, kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin yang terus memperkuat soliditas dan keharmonisan di Kelurahan Temas dan Kota Batu secara keseluruhan. ***