Anggota Koramil 1022-06/Sungai Loban Berikan Rasa Aman Kepada Pengunjung Pantai Sungai Loban Indah


Tanah Bumbu - Babinsa Koramil 1022-06/Sungai Loban bersama Dinas terkait bersinergi melaksanakan pengamanan di sejumlah obyek wisata di pantai Sungai Loban Indah Desa Sungai Loban Kecamatan Sungai Loban Kabupaten Tanah Bumbu. Kamis (03/04/2025) 


Pengamanan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang menikmati libur Idul Fitri di berbagai tempat wisata alam salah satunya di pantai sungai Loban Indah. Personel gabungan ditempatkan di titik-titik rawan sebagai langkah untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban.


Kegiatan pengamanan yang berlangsung sejak pagi hingga sore, rutin dilaksanakan sampai mudik lebaran.


Dandim 1022/Tanah Bumbu Letkol Inf Boni Berdian S.E Diwakili Danramil 1022-06/Sungai Loban Kapten Inf Sahlan Nurdibyanto menyampaikan, "Mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga ketertiban dan keselamatan selama menikmati liburan Idul Fitri di tempat wisata. Kehadiran petugas keamanan diharapkan dapat memberikan rasa tenang dan nyaman bagi seluruh pengunjung."


“Kami mengimbau kepada seluruh pengunjung obyek wisata untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, mematuhi peraturan yang berlaku, dan menjaga keselamatan diri serta keluarga,” ujar Danramil.


Pengamanan obyek wisata ini merupakan bagian dari upaya sinergitas dengan pihak yang terkait daerah kabupaten Tanah Bumbu dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama masa berlibur lebaran Hari Raya. Diharapkan, dengan adanya pengamanan ini, masyarakat dapat menikmati liburan dengan aman, nyaman, dan berkesan. (Kodim 1022)