Tiom - Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Wilayah Hukum Polres Lanny Jaya, Polres Lanny Jaya laksanakan Patroli gabungan bersama TNI dan BKO Brimob Yon D Merauke Pos Indawa dalam rangka Pelantikan Pj. Bupati Kabupaten Lanny Jaya Petrus Wakerkwa SE, M.Si , Kamis (18/01/24).
Patroli tersebut di pimpin langsung Kabak Ops Polres Lanny Jaya AKP Sebastianus A. Anoith, di dampingi Kabag Log AKP Widada, Kasat Lantas Iptu Tuti Yuliati, Kasat Samapta Ipda Frengki Rumbrawer, Kasiwas Ipda Chahyo Saputro, Kanit Spkt Ipda Erwin B. Massa, Kanit Regident Ipda Susi Repasi, KBO Reskrim Ipda Frisko Domo, Danton 721/mks Letda inf.Hairul Armi, PA.Sandi Kodim 1713 Letda Inf.Yohanis Gambar dengan melibatkan 45 Personil gabungan TNI/Polri.
Kabag Ops Polres Lanny Jaya AKP Sebastianus A. Anoith mengatakan bahwa Patroli Gabungan TNI/Polri yang di laksanakan ini dalam rangka cipta kondisi untuk mengantisipasi Pelantikan Petrus Wakerkwa SE, M.Si sebagai PJ. Bupati Kabupaten Lanny Jaya.
"Selain itu juga untuk menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten Lanny jaya tetap aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024 mendatang, " ucapnya.
"Patroli gabungan ini juga untuk melakukan pengecekan kesiapsiagaan Personil TNI maupun Polri khususnya di wilayah hukum Polres Lanny jaya, yang mana kita harus bersinergi menciptakan situasi yang aman dan kondusif di kabupaten Lanny Jaya, " jelas Kabag Ops.
"Patroli di wilayah hukum Polres Lanny Jaya bertujuan mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan bersama dan untuk meredam niat masyarakat yang mau membuat kericuhan maupun keributan di Kabupaten Lanny Jaya menjelang Pelantikan PJ. Bupati Kabupaten Lanny Jaya, "ungkapnya.
Ia pun menambahkan patroli gabungan ini akan terus di laksanakan guna untuk menjaga situasi kamtibmas di Kabupaten Lanny Jaya yang kita cintai ini tetap aman dan kondusif menjelang pemilu 2024 yang akan dilaksanakan pada 14 Februari mendatang serta pelantikan PJ. Bupati Lanny Jaya yang rencana dilaksanakan pada hari ini.
Penulis: Nap_Fdt
Social Plugin