Pengecekan tersebut dilakukan Kapolda Bali untuk memastikan personel yang terlibat menunjukkan profesionalisme dan kewaspadaan tinggi sehingga acara bejalan dengan aman dan tertib.
Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan, S.I.K., M.H. menjelasakan tujuan dilaksanakannya pengamanan dari Polri khususnya Polda Bali saat kampanye partai politik melibatkan beberapa aspek, untuk memastikan keamanan dan ketertiban umum.
“Dalam Hal ini Polda Bali menerjunkan Satgas yang tergabung dalam Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024. Tugas dari Kepolisian hanya melakukan pengamanan dan pemantauan Menyelenggarakan kegiatan kampanye tersebut dengan tujuan kegiatan berjalan aman, lancar tanpa gangguan kamtibmas,” sambung dia.
Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan, S.I.K., M.H. juga mengatakan bahwa dalam pengecekan tersebut Kapolda Bali menekankan kepada para personel tentang pentingnya menjaga netralitas dan objektivitas dalam menjalankan tugas serta menjaga keamanan ketertiban masyarakat.
“Bapak Kapolda Bali menekankan kepada personel yang melaksanakan tugas pengamanan tentang pentingnya menjaga netralitas dan objektivitas dalam menjalankan tugas serta menjaga keamanan ketertiban masyarakat,” tutup Kabid Humas Polda Bali. (*)
Social Plugin