Polisi Sosialisasikan Penerimaan Terpadu Anggota Polri di SMA Negeri 6 Skouw

  


Polresta Jayapura Kota,- Bagian SDM Polresta Jayapura Kota hadir di SMA Negeri 6 Skouw Jayapura Distrik Muara Tami berikan sosialisasi Penerimaan Terpadu Anggota Polri T.A. 2023 kepada para pelajar yang akan lulus tahun ini, Selasa (28/2) pagi.


Hadir sebagai narasumber yakni Kasi Hukum Bag SDM Polresta Jayapura Kota Iptu Harmin didampingi Kanit Binmas Polsek Muara Tami Iptu Tarto dan diikuti sekitar 70 pelajar SMA Negeri 6 Skouw Jayapura.


Kegiatan sosialisasi berjalan dengan dibukakan ruang tanya jawab dan diikuti antusias para pelajar yang aktif dalam bertanya terkait teknis pendaftaran menjadi anggota Polri maupun apa saja yang perlu disiapkan dalam menghadapi momen tersebut.


Iptu Harmin mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan merupakan wujud kepedulian Polri dalam memberikan pelayanan, selain itu agar para pelajar dapat mengerti dan paham tentang tata cara dan persiapan yang harus disiapkan bila ingin menjadi anggota Polri.


"Kami sosialisasikan seluruh jadwal penerimaan anggota Polri tahun ini, mulai dari penerimaan Akpol, Bintara maupun Tamtama, kegiatan berjalan sesuai harapan kami, dimana terlihat antusias para pelajar yang aktif memberikan pertanyaan," ujarnya.


Lebih lanjut kata Iptu Harmin, semoga apa yang kami sampaikan disana dapat bermanfaat dan menjadikan motivasi kepada para pelajar yang berminat menjadi anggota Polri.


"Bila ingin mendapatkan informasi lebih oanjut tentan informasi pendaftaran penerimaan anggota Polri TA.2023 silahkan langsung mendatangi Bag SDM Polresta Jayapura Kota, akan kami layani dan berikan informasi disana nanti atau bisa juga melalui website resmi Polri dan media sosial milik Polresta Jayapura Kota baik di Facebook, Instagram maupun Twitter," pungkas Iptu Harmin.(*)


Penulis : Subhan